Undangan dari Blogger Perempuan kali ini bikin aku senang dong, kenapa?karena berhubungan sama makanan, hahaha. Siapa yang nggak suka makanan? bohong kalau enggak suka, apalagi makanan ini enak dan full gizi, sedap kan?.
Bertempat di Hook Caffe di bilangan Jakarta Selatan, aku bareng kawan-kawan blogger, hadir di acara yang diselenggarakan oleh PT So Good Food, yang meluncurkan produk dengan kemasan dan logo baru.
Logo dan Kemasan Baru
Kalau ditanya apa yang tergambar dalam ingatanmu saat akan membeli sebuah produk? apalagi ketika produk itu sudah kamu beli berulang kali, biasanya kamu akan hafal di luar kepala, jadi logo itulah yang ada di ingatan kamu, sebelum membeli produk.
Logo menjadi penting bagi perusahaan, karena dengan logolah konsumen memulai mengenal dan menggunakan produk. Logo semacam pintu pertama bagi perusahaan untuk memasarkan produknya.
Itulah sebabnya kali ini PT So Good meluncurkan logo dan kemasan barunya, untuk menegaskan bahwa So Good adalah sebuah merk untuk produk yang berkualitas.
Keinginan untuk memberikan solusi protein berkualitas untuk membangun dan memenuhi gizi bangsa, itulah salah satu hal yang disampaikan oleh bapak Soegiono selaku Head of Marketing & New Business Development dari PT So Good Food
Logo dan kemasan baru ini membawa tampilan yang lebih fresh dibanding sebelumnya. Tanpa merubah logo lama yang berbentuk kotak dengan sentuhan biru tua dan hijau tidak diubah, sebab sudah diterima konsumen.
Sedikit tambahan adalah logo lama lebih dipertajam dengan lingkaran berwarna emas, dan makna emas itu adalah trust, yang maknanya adalah bahwa So Good selalu ingin menjaga kualitas dan terpercaya.
Logo dan kemasan baru So Good
Sumber gambar: Blogger Perempuan
Sumber gambar: Blogger Perempuan
Ada simbol yang terdapat pada lingkaran warna hijau dalam logo baru So Good, diantaranya:
- Simbol sumber protein, seperti ayam, daging, ikan, udang, telur yang sangat dibutuhkan tubuh untuk memenuhi kebutuhan gizi seimbang sehari-hari.
- Simbol ahli yang menginspirasi yaitu topi chef, dan alat masak, yang bermakna So Good adalah ahlinya dalam memberikan pengalaman gizi kuliner protein hewani yang seimbang.
- Simbol senyum dan jempol yang menandakan rasa puas, senang dan bahagia dari pelanggan, karena So Good berhasil menghadirkan produk-produk berprotein berkualitas yang lezat.
Ada lagi yang baru lho, yaitu dalam kemasan So Good yang baru ada product story yang menjelaskan manfaat produk bagi keluarga Indonesia.
Nara sumber peluncuran logo dan kemasan baru So Good
Sumber gambar: Blogger Perempuan
Sumber gambar: Blogger Perempuan
Peluncuran logo dan kemasan baru So Good
Sumber gambar: Blogger Perempuan
Sumber gambar: Blogger Perempuan
Kemitraan dengan pihak lain demi generasi yang lebih berkualitas
So Good menjalin hubungan dengan pihak yang memiliki visi dan misi yang sama, diantaranya dengan Japfa Foundation. Selain bernaung di atap yang sama yaitu Japfa Group, ada komitmen yang sama, saling mendukung kegiatan sosialisasi dan edukasi yang berhubungan langsung dengan nutrisi keluarga Indonesia.
Japfa Foundation yang berdiri sejak tahun 2015, bertindak sebagai Corporate Foundation PT Japfa Comfeed Indonesia. Tbk, dan entitas terkait. Disampaikan oleh bapak Andy Prasetyo selaku Head of Japfa Foundation bahwa Japfa Foundation memiliki visi memaksimalkan potensi generasi muda melalui pengembangan pendidikan nutrisi dan olahraga.
Visi itu dijalankan dengan menetapkan fokus pada upaya mengangkat pentingnya nutrisi bangsa, melalui program peningkatan Gizi dan kesehatan dasar.
Untuk membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya gizi, maka Japfa Foundation memiliki duta gizi, yang bertugas untuk mensosialisasikan gaya hidup sehat dengan gizi seimbang.
Sejak tahun 2016, Japfa Foundation menunjuk Maria Harfanti sebagai duta gizi yang menyampaikan gaya hidup sehat kepada masyarakat Indonesia khususnya generasi
Dalam acara ini Maria Harfanti juga berbagi pengalaman ketika berkunjung ke pabrik So Good Food di Cikupa Banten. Bagaimana rasa penasarannya, bagaimana proses pembuatan salah satu produk So Good yaitu chicken nugget.
Dalam kunjungannya, ternyata memang So Good tepat disebut sebagai makanan sehat, karena prosesnya yang aman, dari daging pilihan ( tanpa suntik hormon, bebas formalin, tanpa pengawet ).
So Good dan sejenisnya telah melalui proses pemasakan dengan suhu 170C, tidak kurang adri 3 menit, langsung dibekukan secara cepat, menggunakan IQF ( Individual Quick Frozen ) untuk menjamin kesegaran, kelezatan dan nutrisinya.
Hal itu disampaikan oleh bapak Prof Hardinsyah MS PhD selaku ketua Umum PERGIZI Pangan Indonesia. Beliau juga menjelaskan bahwa protein hewani itu mencakup daging ayam, daging sapi, ikan dan telur.
Logo dan kemasan baru So Good
Foto bareng sebagian kawan blogger
Yuk kita lihat manfaat protein yang begitu lengkap
- Pembentukan sel, termasuk otot, otak, dan butir darah merah ( tumbuh kembang ).
- Pemeliharaan sel dan jaringan tubuh
- Pembentuk antibodi - pertahanan tubuh
- pembentuk hormon dan menjaga keseimbangan hormon
- Pembentuk enzim yang penting dalam berbagai reaksi biologis dalam tubuh
Nah, kerasa bukan dengan manfaat yang begitu banyak dari protein buat tubuh, protein menjadi asupan yang tak boleh dilupakan dalam membuat menu sehat.
Berapa sih, estimasi kebutuhan gizi yang ideal menurut pemerintah untuk keluarga Indonesia?
- Kebutuhan protein 1,0-1.5 g/kg BB atau 35-72g/anak sekolah & remaja/ hari
- Kebutuhan protein hewani, 7 - 15 g/ hari atau 1-2 porsi ( 60-120 g ) ahri
- Protein untuk anak 1 - 18 tahun dianjurkan lebih tinggi dari yang dikonsumsi orang dewasa
Bagi PT So Good, ada tiga hal yang sangat penting yang menjadi concern yaitu ingin memberikan solusi protein hewani yang berkualitas, memberikan inspirasi dan pengalaman gizi kuliner yang ru, dan memberikan kelezatan protein hewani melalui produk-produk So Good.
Jadi, So Good merupakan makanan yang bukan saja enak, tapi bergizi karena dengan bahan-bahan pilihan, mendukung pola hidup sehat yang tidak kedaluarsa demi mencapai kehidupan keluarga Indonesia yang berkualitas. Selain itu So Good juga dijamin kehalalannya, dengan jaminan halal dari MUI.
Yuk, tingkatkan gizi keluarga dengan protein hewani dengan menu seimbang, demi keluarga yang sehat dan generasi yang berkualitas untuk negeri tercinta, Indonesia.
Protein ternyata yg membentuk otak kita ya, bun. Dalam So Good sudah menjamin lualitas produknya yg kaya protein. Jadi ya perbanyak aja makan sp good.. xixixi
BalasHapusAku jg seneng banget dapat banyak oleh-oleh So Good. Masih ada di kulkas nih.
BalasHapusNugget lagi nugget lagi. Memang olahan praktis buat emak-emak jaman now. Meskipun ga repot, tapi gizi makanan juga harus diperhatikan ya.
BalasHapusSo Good biar logonya ganti tapi tetapdi kenali dan di cinta, saya dan keluarga juga suka So Good
BalasHapusSuka dg logo barunya So Good ini, lebih fresh dan filosofisnya juga bagus. Wah pasti makin jadi andalan para Ibu dirumah nih :*
BalasHapusBagus yaaa logo barunya ������
BalasHapusAku selalu sedia so good ini ����
So Good udah langganan sejak anak anak masih TK, buat bekal di hari2 tertentu. Sebab so Good beda dengan yg lainnya yg agak asem, padahal belum lama di kulkas.
BalasHapusSalah satu makanan favorit, mau berburu kemasan logo yg baru ah biar kekinian hehehe
BalasHapusenyaaak
BalasHapusPerubahan logo dan kemasan menjadi lebih segar merupakan bagian penting dari rejuvenasi produk agar bisa tetap relevan dengan pasar yang berkembang saat ini.
BalasHapusaku lebih suka dengan kemasan yang barunya sih
BalasHapusjual pengawet makanan